Data Inovasi

Innovation is a process by which a domain, a product, or a service is renewed and brought up to date by applying new processes, introducing new techniques, or establishing successful ideas to create new value. The creation of value is a defining characteristic of innovation.

YOK BIS STUNTING (keroyok habis stunting)

Tahapan Inovasi : Penerapan
Digital : Non Digital
Inisiator Inovasi : OPD
Bentuk Inovasi : Inovasi Pelayanan Publik
Tujuan Inovasi :

KEROYOK HABIS STUNTING (YOK BIS STUNTING) ini bertujuan untuk menihilkan angka Stunting di Kecamatan Pollung dengan memberikan informasi melalui Sosialisasi kepada masyarakat terkhus kepada Calon Pengantin, ibu Hamil dan Calaon Balita yang mengalami Stunting.  Kunjungan by name by Address ini diharapakan dapat mempercepat atau mengkeroyok habis Stunting di Kecamatan Pollung.

Manfaat Inovasi :

Dengan tujuan dari inovasi ini memberikan informasi lebih luas kepada masyarakat untuk memperoleh ilmu pengetahuan tentang manfaat pentingnya Gizi pada Ibu Hamil dan Anak Balita, melalui sosialiasi dan Visi Home kepada anak yang Stunting masyarakat lebih memahami betapa pentingnya mencegah Stunting sejak dini untuk menunjang peningkatan erkembangan fisik dan kognitif anak, peningkatan produktivitas di kemudian hari, serta pengurangan risiko penyakit kronis dimasa dewasa. Ini juga dapat berkontribusi pada peningkatan ekonomi dan kesejahteraan masyarakat Kecamatan Pollung secara keseluruhan

Hasil Inovasi :

Dengan adalanya Inovasi Keroyok Habis Stunting atau yang disingkat YOK BIS STUNTING ini berdampak baik dan dinilai cukup bermanfaat dan dirasakan oleh masyarakat karena telah melaksanakan aksi-aksi nyata dalam pencegahan dan penanggulan stunting di Kecamatan Pollung, bahwa dengan adanya inovasi ini dapat dilihat persentase penurunan angka stunting yaitu pada bulan Agustus tahun 2022 dari 19.02 %  turun pada bulan Desember 2023 menjadi 9,03 % sesuai data rekapitulasi Balita dan Prevalensi stunting UPTD Puskesmas Hutapaung

Waktu Uji Coba : 2023-02-20
Waktu Implementasi : 2023-05-02
Rancang Bangun Inovasi :

KEROYOK HABIS STUNTING (YOK BIS STUNTING) adalah sebuah inovasi yang bertujuan dalam hal penurunan angka stunting di Kecamatan Pollung dengan cara by name by address. ASN Kecamatan Pollung bersama dengan Tenaga Kesehatan serta Pemerintah Desa melakukan kunjungan kepada anak Stunting, melalui data dari Puskesmas Hutapaung Kecamatan Pollung maka ASN Kecamatan Pollung bersama dengan Tenaga Kesehatan serta Pemerintah Desa akan melakukan kunjungan ke rumah-rumah dengan membawa makanan tambahan berupa susu, telur, dangin dan lain-lain. Dengan di terapkannya inovasi ini diharapakan Penurunan Stunting dapat di Keroyok Habis.