Data Inovasi

Innovation is a process by which a domain, a product, or a service is renewed and brought up to date by applying new processes, introducing new techniques, or establishing successful ideas to create new value. The creation of value is a defining characteristic of innovation.

SISTEM INFORMASI PERJALANAN DINAS (SI-JADIN)

Tahapan Inovasi : Penerapan
Digital : Non Digital
Inisiator Inovasi : ASN
Bentuk Inovasi : Inovasi Tata Kelola Pemerintah Daerah
Tujuan Inovasi :

Tujuan Sistem Informasi Perjalanan Dinas berbasis Web  ini adalah meningkatkan kinerja Bagian Program dan Keuangan, karena proses pengelolaan kegiatan perjalanan dinas yang dapat dilakukan dengan cepat  dan akurat  akan meningkatnya kepuasaan Pelayanan Administrasi dan Keuangan Sekretariat DPRD Provinsi Sumatera Utara kepada Pimpinan dan Anggota DPRD Provinsi Sumatera Utara.
Dengan adanya standarisasi pada sistem ini membuat pengawasan dan pemeriksaan trerhadap  dokumen transaksi  perjalanan dinas dapat dilakukan dengan efektif dan efisien.

Manfaat Inovasi :

Adapun manfaat yang diperoleh dari penggunaan SIJADIN adalah sebagai berikut:

  1. Menyeragamkan dokumen Perjalanan Dinas sesuai Pergub No. 5 Tahun 2021;
  2. Penerbitan dan Penomoran SPT dan SPPD dengan Sistem;
  3. Para Kabag/PPTK lebih mudah memonitor ketersediaan anggaran dan penerimaan SPJ;
  4. Mempercepat proses verifikasi laporan Perjalan Dinas;
  5. Mempercepat pembayaran biaya perjalanan Dinas;
  6. Tersedianya Daftar Rekapitulasi Perjalanan Dinas.
Hasil Inovasi :

Sistem Informasi Perjalanan Dinas (SI-JADIN) berbasis Web adalah aplikasi yang ditujukan untuk mengelola dokumen perjalanan dinas secara terintegrasi.Disamping itu, juga sebagai upaya mendukung penerapan good governance dalam penyelenggaraan pemerintahan, maka pengelolaan keuangan negara perlu diselenggarakan secara transparan, efektif, efisien dan Akuntabel sesuai dengan prinsip dalam undang – undang nomor 32 Tahun 2009.

Waktu Uji Coba : 2022-01-03
Waktu Implementasi : 2022-02-01
Rancang Bangun Inovasi :

Penerbitan SPT dan SPPD  dilakukan secara sederhana dengan pencatatan manual menggunakan bantuan microsoft word dan microsot excel, yang mengakibatkan  proses menjadi lambat dengan rentang kendali yang sulit dikontrol. Pengelolaan dokumen perjalanan dinas yang masih manual ini juga mempengaruhi proses verifikasi dan memperlambat proses pembayaran. 

Untuk mengatasi permasalahan tersebut, perlu dibangun sebuah sistem berbasis Web untuk proses pengelolaan data perjalanan dinas.